ringkasan kontes konteks komunikasi
Konteks konteks komunikasi
konteks konteks komunikasi
- Komunikasi intrapribadi
- Komunikasi antar pribadi
- Komuikasi kelompok
- Komunikasi publik
- Komunikasi organisasi
- Komunikasi masa
Komunikasi tidak berlangsung dalam ruang hampa-sosial,
melainkan dalam konteks atau situasi tertentu. Secara luas konteks di sini
berarti semua faktor di luar orang-orang yang berkomunikasi, yang terdiri dari
:
- Aspek bersifat Fisik (iklim, cuaca, suhu udara, bentuk ruangan, warna dinding, penataan tempat duduk, jumlah peserta komunikasi, dan alat yang tersedia untuk menyampaikan pesan)
- Aspek Psikologis (sikap, kecenderungan, prasangka, dan emosi para peserta komunikasi)
- Aspek Sosial (norma kelompok, nilai sosial, karakteristik budaya)
- Aspek Waktu (kapan berkomunikasi)
Banyak pakar komunikasi mengklasifikasikan komunikasi
berdasarkan konteksnya. Indikator paling umum untuk mengklasifikasikan
komunikasi berdasarkan konteksnya adalah jumlah peserta yang terlibat dalam
komunikasi. Konteks-konteks tersebut antara lain :
A. Komunikasi Intrapribadi
Komunikasi intrapribadi (atau bisa disebut intrapersonal)
adalah komunikasi dengan diri sendiri. Contohnya seperti berpikir. Komunikasi
ini merupakan landasan komunikasi antarpribadi dan komunikasi dalam
konteks-konteks lainnya. Dengan kata lain, komunikasi intrapribadi ini melekat
pada komunikasi dua-orang, tiga-orang, dan seterusnya, karena sebelum
berkomunikasi dengan orang lain kita biasanya berkomunikasi dengan diri-sendiri
(mempersepsi dan memastikan makna pesan orang lain), hanya saja caranya sering
tidak disadari.
B. Komunikasi Antarpribadi
Komunikasi antarpribadi (atau bisa disebut antarpersonal
atau interpersonal) adalah komunikasi antara orang-orang secara tatap-muka,
yang memungkinkan setiap pesertanya menangkap reaksi orang lain secara
langsung, baik secara verbal maupun nonverbal. Bentuk khusus dari komunikasi
ini adalah komunikasi diadik (dyadic communication) yang melibatkan
hanya dua orang.
C. Komunikasi Kelompok
Kelompok adalah sekumpulan orang yang mempunyai tujuan
bersama, yang berinteraksi satu sama lain untuk mencapai tujuan bersama,
mengenal satu sama lainnya, dan memandang mereka sebagai bagian dari kelompok
tersebut, meskipun setiap anggota boleh jadi punya peran berbeda. Komunikasi
kelompok biasanya merujuk pada komunikasi yang dilakukan kelompok kecil, jadi
bersifat tatap-muka. Umpan balik dari seorang peserta dalam komunikasi kelompok
masih bisa diidentifikasi dan ditanggapi langsung oleh peserta lainnya.
D. Komunikasi Publik
Komunikasi publik adalah komunikasi antar seorang pembicara
dengan sejumlah besar orang (khalayak), yang tidak bisa dikenali satu persatu.
Komunikasi demikian sering juga disebut pidato, ceramah, atau kuliah (umum).
Tidak seperti komunikasi antarpribadi yang melibatkan pihak-pihak yang
sama-sama aktif, satu pihak (pendengar) dalam komunikasi publik cenderung
pasif. Umpan balik yang mereka berikan terbatas, terutama umpan balik bersifat
verbal. Ciri-ciri komunikasi publik adalah terjadi di tempat umum (publik),
merupakan peristiwa sosial yang biasanya telah direncanakan alih-alih peristiwa
relatif informal yang tidak terstruktur, terdapat agenda, beberapa orang
ditunjuk untuk menjalankan fungsi-fungsi khusus, acara-acara lain mungkin
direncanakan sebelum atau sesudah ceramah disampaikan pembicara. Komunikasi
publik sering bertujuan memberikan penerangan, menghibur, memberikan
penghormatan, atau membujuk.
E. Komunikasi Organisasi
Komunikasi organisasi terjadi dalam suatu organisasi,
bersifat formal dan juga informal, dan berlangsung dalam jaringan yang lebih
besar daripada komunikasi kelompok. Oleh karena itu, organisasi dapat diartikan
sebagai kelompok dari kelompok-kelompok. Komunikasi formal adalah komunikasi
menurut struktur organisasi, sedangkan komunikasi informal tidak bergantung
pada struktur organisasi.
F. Komunikasi Massa
Komunikasi massa adalah komunikasi yang menggunakan media
massa, baik cetak atau elektronik, berbiaya relatif mahal, yang dikelola oleh
suatu lembaga atau orang yang dilembagakan, yang ditujukan kepada sejumlah
besar orang yang tersebar di banyak tempat, anonim, dan heterogen.
Komentar
Posting Komentar